Rabu, 26 Maret 2014

Larutan Elektrolit dan Non Elektrolit

Larutan Elektrolit dan Non Elektrolit

      Larutan elektrolit adalah larutan yang dapat menghantarkan arus listrik. Berdasarkan kemampuan menghantarkan arus listrik dapat dibagi menjadi dua golongan yakni: 
 1). Larutan elektrolit lemah
Larutan elektrolit lemah memberikan gejala dengan terbentuknya gelembung gas saja atau nyala lampu pijar yang redup. Pada senyawa elektrolit lemah tidak semua molekulnya terurai menjadi ion-ion  (ionisasi tidak sempurna) sehingga dalam larutan hanya terdapat sedikit ion-ion yang menghantarkan arus listrik.  Contoh asam asetat, CH3COOH. 
      2). Larutan elektrolit kuat
Larutan elektrolit kuat memberikan gejala dengan terbentuknya gelembung gas dan juga lampu yang menyala. Senyawa elektrolit kuat dapat terionisasi sempurna membentuk ion positif (kation) dan ion negatif (anion). Contoh garam dapur (Natrium klorida), NaCl. 

Sedangkan larutan non elektrolit adalah larutan yang tidak dapat menghantarkan arus listrik Larutan yang tidak dapat menghantarkan listrik, sebab zat terlarut tidak terionisasi menghasilkan ion-ion bebas  Larutan non elektrolit merupakan larutan yang dibentuk dari zat non elektrolit. Sedangkan zat non elektrolit itu sendiri merupakan zat-zat yang di dalam air tidak terurai dalam bentuk ion-ionnya, tetapi terurai dalam bentuk molekuler. Contoh Etanol (C2H5OH). Tabel 1 berikut ini merupakan perbedaan larutan elektrolit dan non elektrolit



Tabel 1 Perbedaan larutan elektrolit kuat, lemah, dan non elektrolit




Jenis Larutan
Sifat larutan
Contoh larutan
Reaksi ionisasi
Elektrolit Kuat
1.   Terionisasi sempurna
2.   Menghantarkan arus listrik
3.   Lampu menyala terang
4.   Terbentuk gelembung gas
NaCl

H2SO4
NaCl        Na+ + Cl-

H2SO4        2 H+ + SO42-

Elektrolit Lemah
1.   Terionisasi sebagian
2.   Menghantarkan arus listrik
3.   Lampu menyala redup
4.   Terbentuk gelembung gas.
CH3COOH


NH3
CH3COOH  H+ + CH3COO-

NH3 + H2O  NH4+ +
OH-
Non elektrolit
1.   Tidak terionisasi
2.   Tidak menghantarkan arus listrik
3.   Lampu tidak menyala
4.   Tidak terbentuk gelembung gas.
C2H5OH

C6H12O6


Tidak ada komentar:

Posting Komentar